Tentang KARISMA OJKI 2022

Dalam rangka pelaksanaan fungsi Otoritas Jasa Keuangan (OJK) untuk menyelenggarakan sistem pengaturan dan pengawasan seluruh kegiatan sektor jasa keuangan secara efektif dan efisien, maka dibutuhkan kajian-kajian ilmiah mengenai isu, permasalahan dan perkembangan terkini untuk mendukung pelaksanaan tugas dan pengambilan keputusan Dewan Komisioner OJK. Sehubungan dengan hal tersebut, sesuai PDK Nomor 5/PDK.01/2018 tentang Organisasi OJK lampiran XVIII, satuan kerja OJK Institute (OJKI) memiliki tugas pokok melaksanakan riset yang bersifat akademis mengenai sektor jasa keuangan maupun tema lain yang terkait. Sebagai penunjang pelaksanaan riset, OJKI menyelenggarakan kegiatan Call for Papers yaitu Karisma yang merupakan akronim dari Karya Riset Ilmiah. 

Sejalan dengan Presidensi G20 Indonesia tahun 2022, penyelenggaraan Karisma mengusung tema “Recover Together, Recover Stronger, Through Green Economy” yang mengintegrasikan faktor sosial dan lingkungan dalam proses ekonomi, demi mencapai pembangunan berkelanjutan yang dapat mendukung pemulihan Indonesia khususnya terhadap kinerja industri jasa keuangan dengan topik: 

1. Membangun Industri Berbasis Teknologi Hijau. 

2. Penerapan Sustainable Finance di Industri Jasa Keuangan Syariah.